‘Kalau Marc Marquez Pakai Motor Ducati, MotoGP Bakal Membosankan’
Marc Marquez digosipkan akan pindah dari Repsol Honda pada musim depan. Kalau Baby Alien bergabung ke tim Ducati, MotoGP diprediksi akan membosankan.
Kontrak Marc Marquez dengan Honda masih berlaku sampai musim depan. Tapi, performa Honda membuat pebalap Spanyol itu susah bersaing di papan atas MotoGP 2023.
Sejauh ini, Marc Marquez baru dua kali menembus 10 besar. Rider 30 tahun ini Finis ketujuh di MotoGP San Marino dan menempati urutan kesembilan MotoGP India.
Baca juga: MotoGP Jepang Selalu Spesial untuk Marc Marquez |
Sudah banyak pembahasan Marc Marquez akan bergabung dengan Gresini. Tim asal Italia itu menggunakan motor Ducati.
Dalam dua musim terakhir, Ducati mampu mendominasi MotoGP. Pada musim ini, Ducati menguasai tiga tempat teratas di klasemen MotoGP.
Francesco Bagnaia menjadi yang teratas dengan 279 poin. Rider Ducati itu dikuntit oleh Jorge Martin (279) dan Marco Bezzecchi (248).
Eks rider MotoGP, Cal Crutchlow, mengkhawatirkan kalau Marc Marquez pindah ke Ducati. Jalannya balapan akan membosankan karena Marc Marquez akan susah dikejar.
Baca juga: Marc Marquez Bisa Saja Naik Podium di MotoGP India, tapi… |
“Kalau saya Marc, saya tidak tahu…Saya tak punya ide. Saya selalu bilang bahwa kalau Marc mengendarai motor Ducati, pebalap lainnya tak akan bisa melihatnya,” kata Crutchlow di As.
“Jadi, kalau dia pindah ke Ducati, mungkin segalanya akan menjadi sangat membosankan. Atau semua ceritanya bisa menjadi revolusi di mana dia bisa membalikkan keadaan bersama Honda dan bangkit, dan kisahnya akan lebih baik untuk semua orang,” kata dia menambahkan.
Baca juga: MotoGP India 2023: Bezzecchi Juara, Bagnaia & Marquez Jatuh |